URstyle

Yuk Icip Cita Rasa Unik Sirup Teh Manten Khas Lumajang

Nivita Saldyni, Jumat, 8 Januari 2021 14.33 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Yuk Icip Cita Rasa Unik Sirup Teh Manten Khas Lumajang
Image: Sirup Teh Manten (Diskominfo Lumajang)

Lumajang - Kata 'manten' biasanya identik dengan sepasang laki-laki dan perempuan yang tengah melangsungkan pernikahan. Namun di Kabupaten Lumajang, ada 'manten' yang bisa kamu nikmati dan memiliki cita rasa yang khas loh. Apalagi kalau bukan Teh Manten.

Dengar namanya aja udah bikin penasaran kan guys? Nah ternyata ada cerita di balik nama unik produk hasil kebun PTPN XII yang berada di Desa Kertowono, Kecamatan Gucialit, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur ini loh.

Yoga, pemilik Teh Manten mengatakan teh buatannya itu berbeda dari yang lainnya. Sebab teh yang kini menjadi minuman khas Gucialit itu merupakan hasil 'perkawinan' antara teh dan rempah-rempah khas dari Desa Kertowono.

"Ini kawinnya teh dengan jahe, kemudian ditambah dengan ramuan lain sebagai pengiring, sehingga disebut Teh Manten. Menurut saya dimana-mana manten itu pasti ada iring-iring," kata Yoga, dikutip dari rilis Humas Pemkab Lumajang, Jumat (8/1/2021).

Cita rasa dari rempah dalam Teh Manten membuat minuman satu ini cocok banget dinikmati saat cuaca dingin. Apalagi kalau diminum sambil menikmati indahnya panorama Gucialit yang merupakan daerah dataran tinggi pegunungan, pas banget deh!

Yoga mengatakan, biasanya segelas Teh Manten disajikan dengan camilan khas Gucialit, yaitu Tape Ketan dan Tetel. Sebab di setiap gelasnya ada harapan agar pengunjung yang datang ke Gucialit bisa menikmati keindahan alam sambil mencicipi keanekaragaman kulinernya.

Kehadiran Teh Manten pun disambut baik oleh pemerintah setempat. Bahkan Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Lumajang Hertutik mengatakan, Teh Manten adalah minuman yang wajib kamu coba saat berkunjung ke Gucialit. Apalagi, minuman tradisional ini punya berbagai manfaat untuk kesehatan, salah satunya mampu menghangatkan badan.

"Teh manten ini betul-betul menjadi ciri khas Gucialit, semua masyarakat bisa membuatnya, ini menjadi seduhan yang pas untuk para tamu," katanya.

Kini, Yoga bersama istri dan dibantu beberapa tetangga mulai memproduksi Sirup Teh Manten dalam kemasan. Meski produk ini belum dipasarkan secara luas, namun Teh Manten yang hadir sejak 2006 itu sudah punya pelanggan setia hingga Pulau Bali loh.

Gimana, tertarik mencoba? Untuk Urbanreaders yang ingin mencicipi nikmatnya Teh Manten, bisa langsung ke Kebun Teh milik PTPN XII di Desa Kertowono, atau order secara online lewat Instagram @ikbi_ptpnxii_cabangkertowono ya.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait