URnews

Zoom Down, Melanda Seluruh Dunia 

Afid Ahman, Senin, 23 Agustus 2021 19.59 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Zoom Down, Melanda Seluruh Dunia 
Image: Aplikasi Zoom. (Istimewa)

Jakarta - Aplikasi video conference Zoom dilaporkan down alias tumbang. Tak hanya di Indonesia, masalah tersebut melanda seluruh dunia.

Pantauan laman Downdetector, layanan Zoom bermasalah mulai pukul 14.00 WIB. Ada ratusan laporan yang masuk, didominasi keluhan tidak dapat bergabung dalam meeting Zoom.

Pihak Zoom pun langsung mengkonfirmasi kalau layanannya bermasalah melalui akun Twitternya. Saat ini mereka tengah melakukan investigasi untuk mengetahui penyebab bermasalahnya akses pengguna di seluruh dunia yang tidak bisa meeting online di Zoom.

“Kami mendengar bahwa sejumlah pengguna mengalami error saat ingin join ke meeting. Kami saat ini sedang melakukan investigasi dan akan memberikan update. Mohon maaf atas ketidaknyamanan ini,” tulis Zoom pada akun Twitternya.

Selang 30 menit lebih Zoom kembali berkicau di akunnya. Kali ini memastikan masalah telah teratasi, pengguna di seluruh dunia sudah bisa bergabung meeting online lewat platformnya. 

“Kami telah mengatasi masalah yang menyebabkan error di sejumlah pengguna saat mencoba join ke meeting. Kamu akan terus melakukan pemantauan dan menyediakan kabar terbaru terkait hal ini. Terima kasih atas kesabarannya,” tulisnya.

Untuk diketahui sejak pandemi pengguna Zoom mengalami peningkatan lantaran banyak yang bekerja di rumah. Terpantau pertumbuhannya tercatat enam kali lipat.

Zoom memiliki 497 ribu pelanggan dengan lebih dari 10 karyawan pada April 2021 dari sebelumnya hanya 81.900 pelanggan pada Januari 2020.

Menurut riset Statista, pendapatan Zoom sepanjang tahun 2020 ini melonjak hingga mencapai US$ 2,65 miliar  (sekitar Rp 37,7 triliun). Jumlah ini naik dari tahun sebelumnya yang hanya mencapai US$ 623 juta (kira-kira Rp 8,88 triliun).

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait