URguide

10 Contoh Benda Konduktor dan Isolator yang Ada di Rumah

Suci Nabila Azzahra, Kamis, 25 Agustus 2022 18.08 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
10 Contoh Benda Konduktor dan Isolator yang Ada di Rumah
Image: Ilustrasi. (Freepik)

Jakarta - Pasti kamu tidak asing lagi mendengar kata konduktor dan isolator, bukan? Namun, tahukah kamu bahwa benda yang mempunyai kedua sifat ini sering kita temui dalam kehidupan sehari-hari. Lalu, apasih konduktor dan isolator itu?

Pengertian Konduktor dan Isolator

Konduktor merupakan suatu bahan atau zat yang dapat menghantarkan panas dan juga arus listrik, baik dalam bentuk zat cair, padat, maupun gas. Hal ini disebabkan oleh benda atau zat tersebut yang mempunyai suatu sifat yang konduktif.

Sedangkan isolator merupakan suatu jenis bahan atau zat yang sulit bahkan tidak bisa menghantarkan panas dengan baik dan juga tidak bisa dialiri listrik.

Contoh Benda Konduktor

Untuk mengetahui lebih jelas, artikel ini akan membahas 10 contoh benda konduktor dan isolator yang ada di rumah.

1. Panci

Alat-alat ini masuk dalam contoh benda konduktor karena dapat menghantarkan panas yang berasal dari api ke minyak, makanan, atau air yang sedang dimasak.

2. Wajan

Sama seperti panci, wajan juga termasuk benda konduktor karena dapat menghantarkan panas yang berasal dari api.

3. Tutup Panci

Tutup panci yang terbuat dari kaca tergolong bahan konduktor. Meski begitu, kaca tidak sebaik logam dalam menghantarkan panas.

4. Setrika

Setrika pakaian bagian alas yang terbuat dari besi termasuk contoh benda konduktor karena dapat mengantarkan panas dari listrik.

5. Catokan Rambut

Alat kecantikan ini termasuk contoh benda konduktor karena dapat menghantarkan panas dari listrik.

Contoh Benda Isolator

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait