Beautydoozy

3 Cara yang Bikin Skin Barrier Kamu Kembali Sehat

Kintan Lestari, Jumat, 7 Januari 2022 18.34 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
3 Cara yang Bikin Skin Barrier Kamu Kembali Sehat
Image: Ilustrasi memakai skincare. Sumber: Freepik

Jakarta - Urbanreaders, kalian sering denger kan yang namanya skin barrier? Apa sih itu?

Skin barrier adalah lapisan terluar kulit yang jadi tembok penghalang agar kotoran, racun, dan bahan berbahaya lain tidak masuk ke kulit dan merusak jaringan kulit kamu.

Maka dari itu, skin barrier perlu banget dijaga. Tapi apa yang terjadi kalau skin barrier rusak? Kalau skin barrier rusak, di wajahmu pasti akan muncul banyak masalah kulit seperti jerawat, kemerahan, gatal, dan masih banyak lagi.

Skin barrier bisa rusak karena beberapa faktor, seperti paparan negatif sinar UV, udara yang kering atau terlalu lembap, alergi, penggunaan bahan kimia, eksfoliasi berlebihan, faktor genetik, juga pola hidup.

Lantas bagaimana cara memperbaiki skin barrier rusak? Melansir dari Healthline, berikut 5 cara memperbaiki skin barrier yang rusak supaya kembali sehat.

1. Sederhanakan Skin Care Routine

1640755949-skincare-mahal.jpgSumber: Ilustrasi pakai skincare. (Freepik/artursafronovvvv)

Kalau kamu sebelumnya melakukan perawatan kulit yang banyak, coba mulai sederhanakan deh. Soalnya sudah disinggung kan kalau skin barrier rusak karena eksfoliasi berlebihan. Jadi cek lagi deh produk yang kamu pakai, apakah beberapa produk yang kamu pakai mengeksfoliasi atau tidak.

2. Pakai Pelembap yang Mengandung Petrolatum, Gliserin, atau Hyaluronic Acid

1622772361-bruntusan2---freepik-jcomp.jpgSumber: Pelembap wajah/Freepik by jcomp

Apa pun tipe kulitmu, kamu tetap harus memakai pelembap. Nah, kalau skin barrier rusak, baiknya gunakan pelembap oklusif, yang bekerja mengunci kelembapan di kulit dan membuat lapisan baru di atasnya guna mencegah water loss. Adapun yang termasuk pelembap oklusif di antaranya petrolatum.

Atau bisa juga menggunakan pelembap tipe humektan, yang bekerja menarik air dari sekitar supaya kandungan air dalam kulit tercukupi. Contoh pelembap tipe humektan adalah gliserin dan hyaluronic acid.

3. Perhatikan pH Produk

1620711243-perawatan-kulit-berjerawat2---freepik.jpgSumber: Ilustrasi perawatan kulit. (Freepik)

Level pH kulit kita sekitar 5,7. Sayangnya, beberapa produk skincare punya kandungan kadar pH yang lebih rendah atau lebih tinggi, berkisar dari 3,7, hingga 8,2. Peneliti merekomendasikan menyarankan perawatan kulit dengan produk yang dekat dengan pH alami kulitmu.

Perbaikan skin barrier sendiri waktunya bervariasi ya, tergantung jenis kulit dan seberapa parah kerusakan skin barrier-nya. Jadi kalau kerusakannya parah, ya kamu perlu menunggu lebih lama untuk memperbaikinya.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait