7 Jenis Makanan untuk Diet, Enak dan Bikin Kenyang

Jakarta - Saat diet, beberapa orang memilih mengonsumsi makanan sehat yang rasanya hambar. Padahal makanan untuk diet ada juga loh yang rasanya enak dan tetap sehat.
Tidak semua makanan sehat rasanya hambar tanpa bumbu apapun. Ada juga yang dari sananya makanan tersebut sudah punya rasa yang enak.
Kira-kira apa saja makanan untuk diet yang mengenyangkan dan rasanya tetap enak?
1. Apel
Sumber: Buah apel. (Pixabaycastleguard)
Yap, makanan enak dan sehat yang bisa kamu konsumsi saat diet adalah buah-buahan, salah satunya apel. Buah satu ini rasanya manis dan bikin kamu yang mengonsumsinya kenyang sehingga hasrat untuk makan jadi berkurang.
Buah ini rendah kalori dan mengandung vitamin C. Sepotong apel mengandung sekitar 57 kalori dan hampir 3 gram serat, yang mana baik untuk pencernaan kamu.