Almarhum Brigadir J Diwisuda Hari Ini, Diwakilkan Ayahnya

Jakarta - Universitas Terbuka (UT) siap mewisuda Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J pada Selasa (23/8/2022) hari ini. Prosesi wisuda tersebut kabarnya akan diwakilkan oleh ayah, Samuel Hutabarat.
Ramos Hutabarat yang merupakan kuasa hukum Brigadir J mengatakan bahwa ayah dari Almarhum Brigadir J telah menuju Jakarta pada Senin (22/8/2022).
"Rencananya, Senin sore kemarin saya dan ayah mendiang Brigadir J, Pak Samuel Hutabarat akan berangkat ke Jakarta," kata Ramos, Selasa (23/8/2022).
Selain itu, pihak dari Universitas Terbuka (UT) juga siap untuk memfasilitasi keluarga Almarhum Brigadir J saat prosesi Wisuda.
Menurut Ramos, Brigadir J merupakan anak berprestasi, cerdas dan membanggakan orang tua. Ia juga mengatakan bahwa almarhum Brigadir J merupakan anak yang taat agama.