URedu

Atur Waktu hingga Jaga Pola Tidur, Ini 6 Tips Atasi Stres WFH

Alfian Muntahanatul Ulya, Rabu, 29 Juni 2022 17.58 | Waktu baca 4 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Atur Waktu hingga Jaga Pola Tidur, Ini 6 Tips Atasi Stres WFH
Image: Ilustrasi work from home (WFH) (Freepi/eakkachahalang)

Jakarta - Sejak pandemi COVID-19, banyak orang yang akhirnya diwajibkan untuk bekerja dari rumah, atau biasa kita dengar dengan sebutan work from home (WFH). Bekerja dari rumah mungkin terlihat menyenangkan karena bebas berpakaian apa saja, tidak diawasi langsung oleh atasan, dan nggak perlu bermacet-macetan.

Namun siapa sangka jika di balik WFH ini memiliki risiko tersendiri. Salah satunya adalah tingkat stres yang meningkat karena bisa jadi bekerja dari rumah juga memiliki pressure yang belum pernah terbayangkan.

Mereka yang bekerja dari rumah cenderung melaporkan tingkat stres yang tinggi. Hal ini disebabkan karena hilangnya batasan antara pekerjaan dengan kehidupan pribadi yang bercampur menjadi satu, terutama dalam hal penggunaan ponsel atau laptop.

Menurut penelitian, 41 persen karyawan yang bekerja dari rumah menganggap diri mereka sangat stres. Sumber-sumber yang dapat meningkatkan stres karena bekerja dari rumah ini juga beragam, di antaranya adalah waktu yang kurang terstruktur, terlalu banyak distraksi, sulitnya menetapkan batas antara pekerjaan dengan kehidupan sehari-hari, kurang gerak, hingga kondisi yang secara tidak langsung mengisolasi diri dari lingkungan sosial.

Oleh karenanya, Urbanasia merangkum beberapa cara mengatasi stres akibat work from home sebagai berikut.

1. Tentukan Rutinitas

Membuat rutinitas dengan mengatur jadwal kapan kamu harus mulai bekerja bisa memudahkan untuk lebih fokus pada tanggung jawab yang harus diselesaikan. Kamu bisa menyusun aktivitas sebagaimana yang kamu perlukan dan senyaman mungkin seperti contoh di bawah ini.

- Atur alarm pagi: Bangun pada waktu yang sama setiap hari bisa memberimu waktu yang cukup untuk mempersiapkan hari kerjamu. Jam berapa kamu memilih untuk bangun pagi tergantung pada berapa lama waktu yang kamu butuhkan untuk bersiap.
- Tetapkan waktu makan siang yang teratur: Dengan menetapkan waktu makan siang yang sama setiap hari kerja memungkinkan kamu untuk memiliki waktu istirahat yang cukup karena hal ini sangat diperlukan untuk mengisi kembali energi sebelum melanjutkan pekerjaan.
- Luangkan waktu untuk bergerak: Lakukan beberapa peregangan selama waktu istirahat yang telah kamu jadwalkan. Kamu bisa melakukannya dengan berjalan di sekitar rumahmu.

2. Buat Ruang Kerja Khusus

Meskipun kasur terlihat lebih nyaman sebagai tempat kerja, ternyata hal ini kurang tepat. Kamu perlu membuat ruang kerja khusus di mana kamu hanya akan fokus dengan pekerjaanmu.

Bukan berarti kamu harus memiliki kamar baru untuk dijadikan sebagai ruang kerja, karena tentu saja hal itu akan menambah biaya yang cukup besar. Coba alternatif lain dengan menggunakan sudut kecil di kamar untuk dijadikan tempat bekerja. Kamu bisa menambahkan meja, kursi, dan barang lain yang kamu butuhkan selama bekerja.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait