URtainment

Bikin Bu Tejo Populer, Ini Sinopsis Film 'Tilik'

Kintan Lestari, Kamis, 20 Agustus 2020 14.21 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Bikin Bu Tejo Populer, Ini Sinopsis Film 'Tilik'
Image: Tangkapan layar YouTube Ravacana Films

Jakarta - Urbanreaders, kalian tahu Bu Tejo? Itu loh ibu-ibu baju hijau yang hobinya gosipin si kembang desa, Dian.

Yap, Bu Tejo dan Dian adalah beberapa karakter yang ada di film pendek 'Tilik'.

'Tilik' sendiri merupakan film produksi Ravacana Films tahun 2018 yang bekerjasama dengan Dinas Kebudayaan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Film berdurasi 32 menit 34 detik ini terpilih sebagai pemenang untuk Kategori Film Pendek Terpilih pada Piala Maya 2018.

Film garapan sutradara Wahyu Agung Prasetyo ini juga jadi Official Selection Jogja-Netpac Asian Film Festival (JAFF) 2018 dan Oficial Selection World Cinema Amsterdam 2019.

Tilik jadi viral usai ditayangkan di hari Kemerdekaan Indonesia ke-75 pada 17 Agustus 2020.

Ada beberapa aspek yang mengangkat film ini sehingga ramai jadi perbincangan, di antaranya cerita yang ringan namun relatable dan sosok Bu Tejo yang nyinyir.

Semua aspek itu seakan memperlihatkan realitas kehidupan. Nah, Urbanreaders udah nonton filmnya belum?

Kalau belum, Urbanasia kasih bocoran sinopsisnya nih!

Tilik mengisahkan tentang budaya menjenguk, yang dalam bahasa Jawa disebut tilik, yang dilakukan sekelompok ibu-ibu dari suatu desa di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). 

Mereka diceritakan pergi ke kota untuk menjenguk Bu Lurah di rumah sakit. Karena jarak yang jauh di tengah kota, mereka pun harus naik truk terbuka untuk bisa sampai ke sana.

Selama perjalanan, para ibu-ibu itu bergosip ria tentang kembang desa bernama Dian. Pergosipan itu dibuka oleh sosok Bu Tejo, ibu-ibu yang ter-update soal berita terkini yang beredar di media sosial.

Selama di perjalanan ibu-ibu tersebut menggosipkan siapa yang akan dipilih Dian si kembang desa. Pasalnya banyak lelaki yang datang untuk melamar Dian.

Gosip tersebut pun berkembang mengenai pekerjaan Dian yang bisa menghasilkan banyak uang. Padahal Dian hanya lulusan SMA dan baru mulai kerja. 

Banyak ibu-ibu akhirnya berpikiran negatif tentang Dian, yang tentu saja karena 'dikompori' Bu Tejo. Namun saudara jauh Dian, Yu Ning, membela saudaranya.

Tak hanya bergosip, sepanjang perjalanan juga dipenuhi banyak drama, mulai dari kebelet pipis sampai ditilang polisi.

Nah, itu dia sinopsis film pendek 'Tilik', guys? Kalau kamu penasaran sama kisahnya, apalagi sama sosok Bu Tejo, buruan mampir ke YouTube Ravacana Films. 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait