URnews

Dijemput Sang Anak, Nenek Trimah Akhirnya Tinggalkan Panti Jompo

Nivita Saldyni, Rabu, 24 November 2021 09.06 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Dijemput Sang Anak, Nenek Trimah Akhirnya Tinggalkan Panti Jompo
Image: Trimah saat dijemput sang anak dan meninggalkan panti jompo. (Instagram @kotamagelang)

Jakarta - Nenek Trimah (65), lansia asal Magelang yang sempat viral karena dititipkan sang anak ke panti jompo akhirnya meninggalkan panti jompo tersebut. Trimah dikabarkan sudah kembali kepada keluarga dan telah dijemput oleh ketiga anaknya.

Kabar tersebut dibagikan oleh akun Instagram @kotamagelang pada Selasa (23/11/2021). Dalam postingannya itu, akun Instagram @kotamagelang mengatakan bahwa ketiga anaknya sama-sama menjemput Trimah.

"Alhamdulillah kami bersama admin @magelangraya_info berhasil satukan komunikasi ketiga anaknya dengan Youtuber, Gerakan Kebaikan dan Advokat untuk mendampingi penjemputan ibu Trimah asal Magelang dari panti Jompo," katanya.

Kini, Trimah telah kembali ke keluarganya. Ia pun telah memilih untuk tinggal dengan anaknya yang berada di Pekalongan, Jawa Tengah.

"Kini Bu Trimah sudah tinggal dengan baik dengan anak perempuannya di Pekalongan," imbuhnya.

Akun tersebut pun menegaskan bahwa kabar Trimah yang dibuang anak-anaknya ke panti jompo tidaklah benar. Ketiga anak Trimah mengaku menitipkan sang ibu ke panti jompo itu untuk sementara.

"Surat yang beredar murni bukan dibuat oleh anak-anaknya, namun dibuat dari panti asuhan," tegas akun Instagram Kota Magelang.

Seperti diketahui, Trimah adalah lansia asal Magelang yang viral karena dititipkan ke Panti Jompo Griya Lansia Husnul Khatimah di Malang, Jawa Timur oleh anaknya.

Hal itu terungkap dari surat pernyataan yang viral pada Jumat (29/10/2021) lalu. Dalam surat itu, ketiga anak Trimah menyebut alasan menyerahkan Ibunya ke Panti Jompo karena kesibukannya masing-masing. Hal itu pun kemudian sempat menuai pro-kontra di masyarakat karena sang anak diduga membuang ibunya ke panti jompo.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Magelang | Kuliner | Info (@kotamagelang)

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait