Kisah Wanita yang Diajak Tinggal di Rumah Tua Usai Dinikai Pria Cina

Jakarta - Pasangan yang sudah menikah biasanya mencari rumah di lokasi strategis untuk ditinggali.
Tapi ini nampaknya tak berlaku bagi pasangan multikultural Cina dan Indonesia, Tika dan suaminya, Weixiun.
Weixiun mengajak sang istri untuk tinggal di rumah masa kecilnya yang ada di salah satu pelosok di Cina. Jarak dari pusat kota pun cukup jauh dan memerlukan waktu yang lama.
"Perjalanan ke desa lumayan jauh. Kami pakai motor ke sana," kata Tika dalam vlognya di Tika Weixun.
Untuk sampai ke rumah tersebut, Tika dan Weixiun harus melewati daerah perbukitan yang penuh dengan tanaman rambat dan ilalang. Mereka juga harus menyeberangi sungai yang cukup besar.
Setelah sampai di tujuan, Tika terkejut bahwa rumah sang suami dalam kondisi tak layak huni dan terkesan menyeramkan karena sudah ditinggalkan selama satu dekade. Bagian dalamnya bahkan telah ditumbuhi rumput dan tanaman rambat.
"Ini kondisi rumahnya sudah dipenuhi rumput. Tinggi banget rumputnya sampai ada padi tumbuh di sini. Rumputnya sampai naik ke pagar".
Baca Juga: 5 Tips Membeli Rumah Pertama untuk Milenial
Meski kondisi bangunan itu berantakan, Tika dan suami berencana merenovasi rumah tersebut agar bisa kembali ditempati.
"Suami ingin tinggal di rumah ini karena rindu dengan masa kecilnya, dengan suasana di sekitar sini" katanya.