URsport

Kylian Mbappe Gagal ke Real Madrid, PSG Tolak Rp 3,9 T!

Rezki Maulana, Rabu, 1 September 2021 20.42 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Kylian Mbappe Gagal ke Real Madrid, PSG Tolak Rp 3,9 T!
Image: Kylian Mbappe. (Instagram @kylianmbappe)

Madrid - Real Madrid gagal mewujudkan impiannya mendatangkan Kylian Mbappe. Sebab, tawaran terakhir senilai lebih dari 200 juta euro ditolak mentah-mentah Paris Saint-Germain!

Mbappe memang jadi incaran utama Madrid musim panas ini setelah beberapa kali dirumorkan akan pindah ke Santiago Bernabeu. Ketika bursa transfer tinggal menyisakan sepekan, Madrid intens mengejar Mbappe.

Madrid kemudian melayangkan tawaran senilai 160 juta euro yang ditolak oleh PSG. Sebab PSG menilai tawaran itu masih rendah dari jumlah yang harus dikeluarkan mereka saat memboyongnya dari AS Monaco senilai 170 juta euro.

Padahal kontrak Mbappe tinggal menyisakan setahun lagi dan tidak ada tanda-tanda bakal diperpanjang. Mbappe sudah memberitahu kepada manajemen klub bahwa dia tidak mau lanjut di Parc des Princes tahun depan.

Setelah itu, Madrid kembali memberikan tawaran senilai 180 juta euro yang nilainya sudah sama seperti yang dikeluarkan PSG. Lagi-lagi klub kaya Prancis itu menolaknya.

Madrid yang tak menyerah bergerak lagi di hari terakhir bursa transfer, Selasa (31/8/2021). Tak main-main, Madrid memberikan angka 220 juta euro atau sekitar Rp 3,9 T.

Angka itu akan membuat Mbappe jadi pemain termahal dunia bersama Neymar saat pindah ke PSG dari Barcelona di 2017. Sayangnya manajemen PSG tidak goyah dan menolak tawaran itu.

PSG seperti masih yakin Mbappe bakal bertahan dan memperpanjang kontrak. Padahal Mbappe sudah tegas bilang kalau masa depannya ada di Madrid dan tidak tergiur tawaran gaji 45 juta euro dari PSG yang membuatnya jadi pemain dengan bayaran tertinggi di sana.

Madrid dikabarkan akan mulai mendekati Mbappe lagi secara resmi pada Januari 2021 ketika kontraknya tersisa enam bulan. Bukan tak mungkin Madrid akan coba langsung memboyong Mbappe saat itu mengingat mereka masih punya dana transfer yang mencukupi.

Madrid baru mengeluarkan uang 30 juta euro untuk memboyong Eduardo Camavinga di pengujung bursa transfer kemarin.

Jika PSG masih menolak, maka siap-siap saja kehilangan Mbappe cuma-cuma tahun depan.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait