URtainment

Pengertian Karya Seni Montase serta Bedanya dengan Kolase dan Mosaik

Kintan Lestari, Rabu, 6 Oktober 2021 17.34 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Pengertian Karya Seni Montase serta Bedanya dengan Kolase dan Mosaik
Image: Karya seni montase. (Freepik)

Jakarta - Urbanreaders waktu sekolah dulu ada yang pernah disuruh bikin montase kan. Apa sih itu? Montase atau photomontage adalah karya seni dua dimensi yang dibuat dari tempelan guntingan gambar atau foto.

Berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), pengertian montase adalah komposisi gambar yang dihasilkan dari pencampuran unsur beberapa sumber atau kumpulan gambar yang dipilih, diatur, dan dikaitkan dari beragam unsur untuk menghasilkan bentuk dengan gagasan baru.

Kalau montase adalah karya seni yang dibuat dari tempel-menempel foto atau gambar, lalu apa bedanya dengan kolase dan mosaik?

Menurut KBBI, mosaik adalah seni dekorasi bidang dengan kepingan bahan keras berwarna yang disusun dan ditempelkan dengan perekat atau susunan foto udara yang telah disambung satu dengan lainnya sedemikian rupa sehingga membentuk gambaran yang mencakup suatu daerah tertentu.

Sementara pengertian kolase menurut KBBI adalah komposisi artistik yang dibuat dari berbagai bahan (dari kain, kertas, kayu) yang ditempelkan pada permukaan gambar.

Montase, kolase, dan mosaik adalah karya seni yang berbeda meski teknik dasarnya sama yakni menempelkan sesuatu di atas sebuah bidang media.

Perbedaan di antara ketiga karya seni ini adalah jenis bahan yang digunakan, yakni sebagai berikut:

1. Kolase umumnya menggunakan berbagai bahan material, misalnya plastik, kain, atau biji-bijian, untuk membentuk gambar baru.

2. Montase menggunakan bahan-bahan atau gambar yang sudah tersedia, misalnya gambar di majalah atau koran, lalu disatukan menjadi gambar yang baru.

3. Mosaik umumnya hanya menggunakan satu jenis bahan saja, misalnya membuat gambar dengan menempelkan cangkang telur atau menggunakan pecahan keramik.

Itu dia pengertian seni montase serta perbedaannya dengan seni kolase dan mosaik. Semoga bermanfaat untukmu, Urbanreaders! 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait