URstyle

Resep Bread Pudding untuk Temani Kegiatanmu Selama di Rumah Aja 

Nivita Saldyni, Kamis, 18 Februari 2021 15.30 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Resep Bread Pudding untuk Temani Kegiatanmu Selama di Rumah Aja 
Image: Bread Pudding. (Pixabay/AlbanyColley)

Jakarta - Pandemi COVID-19 masih membuat ruang gerak kita terbatas. Buat yang hobi kulineran, mungkin kamu saat ini mulai tersiksa.

Tapi tenang guys, banyak jajanan yang bisa kamu buat sendiri untuk menemani kegiatanmu selama di rumah aja.

Salah satu jajanan yang Urbanasia rekomendasikan kali ini adalah Bread Pudding.

1613636959-bread-pudding-pixabay-genniebee512.jpgSumber: Bread Pudding. (Pixabay/genniebee512)

Nah, Urbanreaders udah pernah cobain belum nih? Kalau belum, yuk kita coba sama-sama membuat Bread Pudding sendiri di rumah!

Bahan dan cara membuatnya mudah kok. Nah kali ini, Urbanasia akan meminjam resep dari Susan Gracia, seorang ibu muda yang rajin membagikan resep dan video turorial memasak di media sosial.

Tanpa berlama-lama, berikut resep membuat Bread Pudding ala Susan Gracia :

Bahan-bahan:
400gr roti gandum
2 butir telur uk besar
150gr gula pasir
350 ml susu cair
350 ml whipcream cair
1 sdm vanilla extract
1 sdt cinnamon bubuk
Kismis secukupnya

Cara membuat:
1. Tata roti tawar di pyrex/ramekin/loyang. Sebarkan kismis di atasnya
2. Kocok lepas telur dan gula pasir hingga gula larut
3. Masukkan susu, whipcream cair, vanilla extract dan cinnamon bubuk. Aduk hingga rata
4. Tuang campuran susu, whipcream, vanilla extract dan cinnamon bubuk secara merata ke dalam pinggan berisi roti tawar yang sudah kamu siapkan.
5. Panggang di oven dengan suhu 175 derajat selama kurang lebih 45 menit.
6. Angkat dan sajikan dengan custard sauce.

Nah itu dia guys resep Bread Pudding ala Susan Gracia, mudah bukan?

Kamu juga bisa loh memodifikasi resep itu sendiri dengan bahan-bahan yang ada di rumah. Selamat mencoba dan semoga berhasil ya!

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait