URtainment

Single 'Hanya Sementara' Verena Aurelia Kisahkan Putus Asa Percintaan

Indi Lusiani, Jumat, 10 Desember 2021 11.15 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Single 'Hanya Sementara' Verena Aurelia Kisahkan Putus Asa Percintaan
Image: Verena Aurelia. (Dok. Rilis Sabs Indonesia)

Jakarta - Penyanyi asal Indonesia sekaligus pencipta lagu dan produser muda, Verena Aurelia merilis single terbaru berbahasa Indonesia perdananya yang bertajuk ‘Hanya Sementara’.

Secara naratif, lagu ini menceritakan rasa putus asa selagi memperjuangkan cinta. Bukan tentang kepahitan atau dendam terhadap seseorang, melainkan situasi yang tidak memungkinkan.

Lagu ‘Hanya Sementara’ sendiri memiliki aliran pop yang terinspirasi dari karya-karya penyanyi Indonesia, Raisa dan Yura Yunita. Dalam singlenya kali ini, Verena menggandeng Erikson Jayanto sebagai produser di lagu ini.

Erikson Jayanto sendiri adalah session player dan produser yang sering berkolaborasi dengan penyanyi tanah air seperti Ghea Indrawari, The Overtunes dan Ardhito Pramono.

Gadis berusia 21 tahun yang kini tinggal di Sydney ini, sebelumnya telah merilis Extended Play (EP) perdananya, ‘Remember When I Called You Mine??’ pada tahun 2020 lalu. Selain itu, ia juga merekam dan memproduseri sendiri karya tersebut sendiri.

Verena berharap lewat single ‘Hanya Sementaranya’ yang juga ditulis dan direkam sendiri ini, para pendengar bisa merasakan dan mendalami lirik-lirik yang ia rakit dalam masa-masa patah hati. Selain itu, lagu ini diharapkan bisa menjadi salam pembuka yang hangat dari Verena di industri musik Indonesia.

Kini, lirik video ‘Hanya Sementara’ yang digarap oleh tim VISUALIZM ini sudah kamu nikmati di kanal YouTube milik Verena Aurelia.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait