5 Manfaat Hobi Memancing, Latih Kesabaran hingga Sehatkan Jantung

Jakarta – Memancing kerap menjadi hobi bagi sejumlah orang, terutama di kalangan bapak-bapak. Namun, ada juga loh sejumlah anak muda yang gemar melakukan kegiatan ini dikarenakan memiliki banyak manfaat.
Terkadang, hobi yang satu ini dianggap sebagai kegiatan yang cukup membuang-buang waktu. Padahal, dibalik persepsi itu, terdapat hal positif yang bisa kamu rasakan loh, Urbanreaders, seperti menguatkan otot tubuh.
Tak hanya itu, berikut lima manfaat yang bisa kamu dapatkan dari hobi memancing.
1. Melatih Keseimbangan
Sumber: orang memancing (Pinterest/GearJunkie)
Dengan memancing, kamu bisa sekaligus melatih keseimbangan tubuh, loh. Terlebih ketika terdapat ikan yang memakan umpanmu dan membuatnya tersangkut di kail pancing.
Tentunya kamu perlu memposisikan tubuh kamu dengan baik dan benar ya. Misalnya dengan menguatkan kaki dan berdiri di posisi yang tepat. Setelah itu, berusahalah sekuat tenaga untuk menghadapi perlawanan dari ikan ketika kamu menarik kailnya.
2. Menyehatkan Jantung
Sumber: Ilustrasi serangan jantung. (Freepik/jcomp)
Seperti yang dijelaskan pada poin sebelumnya, kegiatan ini membutuhkan tenaga yang cukup ekstra saat menarik ikan dari dalam air ataupun ketika berjalan-jalan di keliling tambak atau sungai.
Nah, dengan energi yang kita keluarkan, maka terdapat kalori yang terbakar, sehingga membantu menjaga kesehatan jantung dan juga paru-paru. Sudah seperti berolahraga kan, Urbanreaders?
3. Penuhi Kebutuhan Vitamin D
Sumber: Ilustrasi memancing (Freepik)
Memancing pada umumnya dilakukan di luar ruangan yang tentunya terkena sinar matahari, seperti di sungai, danau, atau tempat pemancingan lainnya.
Baca Juga: 5 Hobi untuk Mengasah Kemampuan Otak
Maka dari itu, kegiatan ini sama saja seperti kamu sedang berjemur. Dengan begitu kamu bisa sekaligus mendapatkan asupan vitamin D yang membantu tubuh untuk menyerap kalsium dan phosphor. Sehingga kekebalan tubuh meningkat dan mampu melawan penyakit.
4. Melatih Kesabaran
Sumber: Ilustrasi memancing (Pixabay)
Jika kamu lebih memilih untuk melihat sisi positifnya, maka kamu tidak akan menilai hobi memancing hanyalah membuang-buang waktu.
Sebab, ketika umpanmu belum disantap oleh para ikan, maka yang bisa kamu lakukan hanyalah duduk dan menunggu. Proses inilah yang bisa melatih kesabaranmu. Selain itu, saat menunggu pun kamu bisa sekaligus bersosialisasi dengan pemancing lain dan mendapatkan teman baru, loh.
5. Sarana Relaksasi
Sumber: Ilustrasi memancing (Pixabay)
Karena dilakukan di ruangan terbuka dan biasanya dikelilingi sejumlah tanaman, memancing bisa sekaligus membuatmu menikmati udara sejuk hingga pemandangan yang indah.
Baca Juga: Hobi Rebahan? Waspada 3 Dampak Buruk Ini!
Hal-hal tersebut dipercaya dapat dengan mudah menurunkan tekanan darah, mengurangi kecemasan, dan menjaga kesehatan mental, sehingga ampuh sebagai metode meditasi yang baik.
Nah, itulah lima manfaat dari hobi memancing. Apakah kamu tertarik untuk mencobanya di akhir pekan ini?