URguide

Terlihat Sepele, 4 Kebiasaan Ini Bikin Sulit Punya Hubungan Sehat

Alfian Muntahanatul Ulya, Kamis, 1 September 2022 12.15 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Terlihat Sepele, 4 Kebiasaan Ini Bikin Sulit Punya Hubungan Sehat
Image: Ilustrasi Kebiasaan Sepele yang Bikin Susah Punya Hubungan Sehat. (Freepik)

Jakarta - Urbanreaders pasti sudah paham, kebiasaan buruk seperti berbohong, selingkuh hingga melakukan kekerasan baik verbal maupun fisik tentu tidak akan bisa membuat hubungan berjalan sehat.

Beberapa sikap itu sudah sangat umum dan wajar menjadi penyebab kandasnya suatu hubungan. Tapi kalian tahu nggak sih, kalau kebiasaan-kebiasaan sepele juga bisa menjadi pemicu mengapa kamu kesulitan memiliki hubungan yang sehat dan damai dengan pasanganmu?

Nah, daripada kebingungan apa saja kebiasaan itu, yuk cari tahu lewat ulasan yang telah dirangkum Urbanasia di bawah ini.

1. Nggak Fokus

1611112635-Ilustrasi-Sedih.jpgSumber: Ilustrasi sedih. (pixabay)

Saat masih jomblo, wajar rasanya jika kamu masih sering melirik sana sini untuk mencari calon pasangan yang tepat. Tapi kebiasaan ini harus kamu hentikan ketika kamu sudah terlibat hubungan asmara dengan seseorang. Apalagi saat ngobrol dengan pasangan, jangan sampai kebiasaanmu yang tidak fokus karena lirik sana sini ini jadi masalah baru untuk diperdebatkan.

Memang tampak sepele, tapi dampaknya bisa jadi besar. Masalahnya bisa merembet ke mana-mana karena dengan kebiasaanmu itu, pasangan mungkin saja merasa keberadaannya tidak dihargai sama sekali dan kamu dinilai tidak menganggap penting apa yang sedang ia bicarakan. Ini juga bisa menjadi pemicu mengapa kamu sulit untuk membangun hubungan yang sehat dan harmonis.

2. Cuek sama Pasangan

1645698249-image-cuek.jpegSumber: Ilustrasi Cuek. (freepik/shurkin_son)

Idealnya sebagai sepasang kekasih pasti senang bertukar kabar dan cerita satu sama lain agar ikatan hubungan di antara kalian semakin menguat. Mulai dari hal-hal kecil sampai sesuatu yang dianggap berharga oleh pasanganmu. Misalnya, bertanya bagaimana tentang hari yang dilalui hari ini, apa saja yang mereka lakukan, dan masih banyak lagi.

Ketika kamu dari awal sudah nggak peduli dengan hal kecil seperti ini, tentu lambat laun kebiasaanmu ini akan menjadi boomerang bagi hubungan yang kamu jalin dengannya. Bukankah suatu hubungan itu juga dibangun karena rasa saling peduli satu sama lain? Lalu jika kamu saja tidak peduli dengan pasanganmu, kenapa memutuskan untuk berpacaran?

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait