URtainment

TikTok Hapus Video Konser Travis Scott yang Dikaitkan Teori Konspirasi

Gagas Yoga Pratomo, Kamis, 11 November 2021 16.59 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
TikTok Hapus Video Konser Travis Scott yang Dikaitkan Teori Konspirasi
Image: Ilustrasi Tiktok (Pixabay/antonbe)

Jakarta - TikTok akan segera menghapus video konser Travis Scott yang dikaitkan dengan berbagai teori konspirasi. 

Video konspirasi yang akan dihapus TikTok adalah yang termasuk dalam soal sekte Satanisme atau pemuja setan hingga teori terkait ritual tumbal untuk setan. 

Rencana penghapusan tersebut, disampaikan langsung oleh juru bicara TikTok. Menurutnya, salah satu video yang akan dihapus adalah yang mengaitkan insiden konser dengan berdirinya gereja setan. 

"Video lain yang dihapus adalah teori yang mengaitkan tanggal acara konser yang sama dengan pendirian Gereja Setan hingga lirik rapper yang bersifat pemujaan setan," kata juru bicara TikTok pada BBC, seperti dikutip dari Tech Times, Kamis (11/11/2021).

Salah satu alasan penghapusan berbagai video konspirasi tersebut karena tidak sesuai dengan peraturan TikTok mengenai konten-konten yang boleh diunggah. 

Para pengguna TikTok tidak boleh mengunggah teori konspirasi yang dimanfaatkan untuk membenarkan ideologi kebencian.

Seperti yang diketahui, pada festival ‘Astroworld’ yang diselenggarakan Jumat (5/11/2021) lalu, ketika Travis Scott naik panggung, kondisi konser semakin tidak terkendali. 

Banyak penonton yang saling mendorong untuk bisa mendekat ke arah panggung. Akibat kerusuhan tersebut, 8 orang meninggal dunia dan beberapa orang luka parah. 

Teori konspirasi mulai dikaitkan pada kejadian konser tersebut setelah Travis Scott tidak memberhentikan penampilannya, padahal menurut kabar beredar, beberapa penonton sudah memintanya berhenti. 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait