Beautydoozy

Tips 5 Menit Makeup yang Wajib Cewek Tahu!

Kintan Lestari, Rabu, 6 Juli 2022 17.24 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Tips 5 Menit Makeup yang Wajib Cewek Tahu!
Image: Produk makeup. (Ilustrasi/Freepik)

Jakarta - Banyak perempuan yang sibuk dengan pekerjaannya sehingga rasanya untuk berdandan saja tidak ada waktu. Karena memang banyak produk makeup yang harus dipakai ketika ingin full makeup, seperti primer, foundation, concealer, eyeshadow, maskara, eyeliner, lipstik, blush, bronzer, dan step lainnya.

Nah, dengan melihat step-step makeup di atas saja terbayang kan berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk mengaplikasikan semua produk makeup itu. Waktu 30 menit saja rasanya sudah singkat untuk mengaplikasikan full makeup.

Tapi tenang, kamu bisa kok tetap tampil slay dengan riasan tanpa perlu waktu lama, cukup 5-10 menit saja. Seperti apa caranya? Makeup artis (MUA) Ryan Ogilvy membagikan nih tips makeup 5 menit  buat kamu perempuan sibuk.

Tips pertama dari Ryan adalah persiapan kulit, yaitu dengan mengaplikasikan pelembap dan tabir surya lebih dulu.

"Pertama, yang pasti nggak boleh ketinggalan moisturizer atau sunblock, apalagi buat temen-temen yang harus aktivitas di luar itu penting banget (sunblock)," kata Ryan saat ditemui di sebuah acara di kawasan Food Society, Kota Kasablanka, Jumat (1/7/2022).   

Tips selanjutnya menurut sang makeup artist yaitu langsung mengaplikasikan concealer atau bedak tanpa perlu pakai foundation. 

"Kedua, foundation boleh di skip, bisa diganti concealer. Kalau terlalu ribet bisa langsung powder," pungkas Ryan lagi. 

Kalau mau pakai eyeshadow, Ryan menyarankan untuk menggunakan satu warna saja dan langsung aplikasikan dengan jari.

"Terus eyeshadow bisa pakai satu warna saja yang cream, dan caranya dioles aja pakai jari jangan pakai brush. Karena kalau pakai brush biasanya kalau pakai yang teksturnya cream akan naik-naik (eyeshadow), makanya pakai jari," lanjut MUA langganan para selebriti Tanah Air itu. 

Setelahnya baru bisa lanjutkan dengan pakai maskara, eyeliner, blush, dan lipstik.

"Terus maskara, eyeliner, lipstik udah deh. Blush on cream-nya ditepok-tepok buat daily," tutupnya.

Nah, itu dia Urbanreaders tips 5 menit makeup untuk sehari-hari meski jadwalmu padat. Jadi meski waktu untuk dandanmu singkat, penampilanmu tetap bisa slay dengan tips makeup 5 menit dari MUA Ryan Ogilvy.

 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait