URtrending

Daftar 5 Anggota Polri Terkaya Berdasarkan Data LHKPN KPK

Nivita Saldyni, Jumat, 16 September 2022 16.46 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Daftar 5 Anggota Polri Terkaya Berdasarkan Data LHKPN KPK
Image: Ilustrasi polisi. (ntmcpolri)

Jakarta - Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) belakangan jadi sorotan publik usai mencuatnya kasus pembunuhan berencana Brigadir J. Bahkan belakangan netizen dibuat penasaran dengan kekayaan anggota Polri karena tak sedikit dari mereka yang kerap tampil dengan gaya mewah di depan publik.

Kemudian belum lama ini muncul daftar nama anggota Polri yang tajir melintir, Urbanreaders. Berikut daftar lima anggota Polri terkaya yang dirangkum Urbanasia dari data Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) KPK, Jumat (16/9/2022):

1. Teddy Minahasa Putra

Nama Kapolda Sumatera Barat (Sumbar), Teddy Minahasa Putra muncul sebagai anggota Polri terkaya nomor satu nih. Berdasarkan LHKPN yang terakhir dilaporkannya pada 26 Maret 2022 untuk laporan 'Khusus-Awal Menjabat', Teddy yang mengemban jabatan Kapolda Sumbar sejak Agustus 2021 itu ternyata punya total kekayaan sebesar Rp 29.974.417.203.

Sumber kekayaan mantan Ajudan Wapres RI Jusuf Kalla di tahun 2014 itu antara lain berasal dari tanah dan bangunan yang totalnya mencapai Rp 25.813.200.000, alat transportasi dan mesin sebesar Rp 2.075.000.000, harta bergerak lainnya Rp 500.000.000, surat berharga Rp 62.500.000, serta kas dan setara kas Rp 1.523.717.203.

2. Mohammad Iqbal

Selanjutnya, nama Mohammad Iqbal yang menjabat posisi Kapolda Riau sejak Desember 2021 muncul di urutan kedua. Berdasarkan LHKPN Periodik 2021 yang disampaikannya pada 11 Juli 2022, perwira tinggi Polri berpangkat bintang dua itu punya total kekayaan sebesar Rp 27.648.436.041.

Jumlah tersebut berasal dari sejumlah tanah dan bangunan yang nilainya mencapai Rp 23.019.439.000, serta kas dan setara kas sebesar Rp 4.628.997.041. Dalam laporan itu, Iqbal tidak memiliki harta bergerak, surat berharga maupun harta lainnya.

3. Marthinus Hukom

Pada posisi ketiga diduduki oleh Kepala Densus 88 Anti Teror Marthinus Hukom. Dalam LHKPN Periodik 2021 yang disampaikannya pada 25 Maret 2022, mantan Wakil Kepala Densus 88 Antiteror Polri itu punya total kekayaan sebesar Rp 18.034.117.484.

Nah jumlah tersebut berasal dari beberapa sumber. Antara lain tanah dan bangunan yang nilainya mencapai Rp 12.600.000.000, harta bergerak lainnya Rp 26.000.000, surat berharga Rp 3.000.000.000, dan kas dan setara kas Rp 2.408.117.484.

4. Rycko Amelza Dahniel

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait