URstyle

5 Rekomendasi Perhiasan yang Bikin Kamu Makin Stunning

Rasya Azzahra, Rabu, 23 Maret 2022 15.50 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
5 Rekomendasi Perhiasan yang Bikin Kamu Makin Stunning
Image: Ilustrasi perhiasan (Pinterest/fashionchick)

Jakarta – Aksesoris merupakan salah satu fashion item yang dipakai sebagai pelengkap pada outfit agar tampilan menjadi lebih menarik. Nah, anak-anak muda biasanya menggunakan aksesoris seperti topi, kacamata, ataupun lainnya.

Padahal, perhiasan juga bisa menjadi aksesoris untuk mempercantik outfitmu loh. Namun, terkadang anak muda merasa bingung perhiasan apa yang bisa dipakai agar terlihat cocok dengan tampilan.

Nah, enggak usah khawatir karena saat ini sudah banyak model perhiasan yang stylish dan pastinya cocok nih dipakai anak muda.

Kira-kira apa aja sih perhiasan yang bisa kamu jadikan rekomendasi aksesoris untuk menunjang penampilan? Simak penjelasannya di bawah ini!

1. Gelang Bangle

1648024683-Gelang-bangle.JPGSumber: Gelang Bangle (Pinterest/ringsforwomen)

Perhiasan yang bisa kamu coba adalah gelang bangle. Gelang emas ini memiliki bentuk yang kaku dan berkilau sehingga akan membuat tampilanmu menjadi lebih berkelas loh. Selain itu, perhiasan ini juga cukup fleksibel untuk digunakan saat memakai outfit untuk pergi ke acara formal ataupun non-formal.

Gelang bangle relatif lebih mudah digunakan, jadi kamu tidak perlu orang lain untuk membantu mengaitkan ujung-ujungnya. Jangan lupa untuk mengukur pergelangan tangan sebelum membeli agar tidak terlalu kebesaran atau kekecilan.

2. Liontin

1648024689-Liontin-.JPGSumber: Liontin (Ointerest/ Etsy UK)

Selain gelang, kalung bisa menjadi rekomendasi aksesoris untuk mempercantik tampilan nih. Banyak desain atau model kalung yang tersedia, salah satunya adalah liontin. Liontin memiliki bentuk yang simpel sehingga cocok disandingkan dengan busana apapun.

Kamu bisa memilih liontin dengan inisial nama agar lebih stylish dan personal. Karena, setiap huruf atau tulisan yang dibentuk pada liontin memiliki makna dalam tersendiri loh bagi pemakainya.

3. Anting Statement

1648024652-Anting-statement.JPGSumber: Anting statement (Pinterest/ SLVR Jewelry)

Kalo kamu ingin pergi dengan outfit yang cenderung plain, anting statement bisa bikin tampilanmu lebih menarik. Anting ini biasanya memiliki model yang agak besar dibandingkan anting pada umumnya, seperti anting hoop dengan ukuran lingkaran yang cukup besar ataupun model anting yang menjuntai panjang hingga menyentuh bahu.

Anting statement bisa kamu cocokan dengan outfit sesuai jenis acaranya. Dengan memakai model anting satu ini kamu bisa menciptakan penampilan yang menawan dan elegan.

4. Choker Necklace

1648024665-Choker.JPGSumber: Choker (Pinterest/etsy)

Choker mungkin menjadi salah satu aksesoris yang tidak asing nih, karena modelnya yang unik dengan ukuran cenderung pendek sehingga terlihat seakan membelit erat leher. Kalung ini bisa loh kamu pakai untuk mempercantik area leher.

Biasanya, choker dipakai sebagai pelengkap gaya kalung bertumpuk. Hal ini agar memberikan kesan proporsional dan menarik pada tampilanmu nih.

5. Anting Stud

1648024658-Anting-stud.JPGSumber: Anting stud (Pinterest/AMYO Jewelry)

Selain anting statement, kamu bisa juga loh memakai anting stud. Jenis anting kecil ini merupakan salah satu model yang pas untuk anak muda, untuk mempercantik tampilan yang simpel tetapi tetap menonjolkan sisi elegan.

Desain klasik pada anting stud ini timeless, sehingga bisa digunakan dalam setiap kesempatan. Kamu tinggal memadukannya dengan outfit yang disukai, mulai dari gaya kasual hingga glamor. 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait