URstyle

7 Cara Menghilangkan Tahi Lalat di Wajah dengan Bahan Alami

Kintan Lestari, Selasa, 12 Oktober 2021 13.22 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
7 Cara Menghilangkan Tahi Lalat di Wajah dengan Bahan Alami
Image: Ilustrasi wanita dengan tahi lalat di wajah. (Freepik/Racool_studio)

Jakarta - Urbanreaders tahu nggak, cara menghilangkan tahi lalat bisa dengan bahan-bahan alami loh.

Melansir WebMD, tahi lalat terjadi ketika sel-sel di kulit tumbuh berkelompok, bukannya menyebar ke seluruh kulit. Sel-sel ini disebut melanosit, dan mereka membuat pigmen yang memberi warna alami pada kulit

Tahi lalat umumnya tidak berbahaya. Meski demikian, beberapa orang cukup terganggu dengan kehadiran tahi lalat di wajah mereka dan berupaya melakukan berbagai cara guna menghilangkannya dari wajah.

Untuk menghilangkan tahi lalat yang berukuran besar, biasanya disarankan melalui prosedur bedah. Namun tentu saja butuh biaya banyak. Bahan alami di rumah bisa jadi solusinya loh.

Ada beberapa bahan alami yang dipercaya bisa menghilangkan tahi lalat. Apa saja?

1. Bawang Putih

1614212563-bawang-putih---freepik-kvladimirv.jpgSumber: Ilustrasi bawang putih. (Freepik/kvladimirv)

Bahan alami pertama yang disebut-sebut bisa menghilangkan tahi lalat adalah bawang putih. Untuk menghilangkan tahi lalat, kamu cukup oleskan bawang putih ke area tahi lalat.

2. Madu

1598422379-madu.jpgSumber: Ilustrasi madu. (Freepik)

Madu sejak zaman dulu dipercaya sebagai obat untuk segala penyakit. Maka dari itu banyak juga yang percaya cairan yang diproduksi lebah ini bisa untuk menghilangkan tahi lalat. 

Cara pakainya cukup oleskan madu ke area tahi lalat, kemudian tutup area yang sudah diolesi madu dengan plester. Ulangi cara ini 2 kali sehari selama beberapa minggu sampai tahi lalat memudar.

3. Tea Tree Oil

1608693710-tea-tree-oil.jpgSumber: Freepik

Bahan satu ini diklaim juga bisa menghilangkan tahi lalat. Itu karena tea tree oil punya kandungan antimikroba dan antiinflamasi. Cara pakainya cukup oleskan minyak satu ini ke wajah.

4. Kentang

1606957804-kentang.jpgSumber: Freepik

Kentang merupakan bahan alami yang bisa mencerahkan wajah. Maka dari itu, bahan satu ini dipercaya juga bisa membantu orang-orang yang tidak pede dengan kehadiran tahi lalat. 

Kentang memang tidak akan menghilangkan tahi lalat, namun bahan ini diyakini membantu memudarkan tahi lalat secara perlahan.

5. Lidah Buaya

1608689050-lidah-buaya.jpgSumber: Freepik

Lidah buaya dipercaya bisa mengatasi berbagai masalah kulit. Itu sebabnya ada yang menggunakan tanaman satu ini untuk menghilangkan tahi lalat di wajah. Cara pakainya mudah kok, kamu hanya perlu mengoleskan lidah buaya ke tahi lalat, lalu tutup dengan perban 3 jam.

6. Kulit Pisang

bananas-652497_640.jpgSumber: Ilustrasi pisang (Pixabay)

Sama seperti kentang, kulit pisang punya kandungan yang dapat mencerahkan kulit. Oleh sebab itu, kulit pisang juga digunakan sebagian orang yang ingin memudarkan tahi lalat mereka. Caranya kamu cukup tempelkan bagian dalam kulit pisang ke area tahi lalat di wajahmu selama kurang lebih satu jam.

7. Minyak Biji Rami

1634019303-minyak-biji-rami.jpgSumber: Ilustrasi minyak biji rami. (Pixabay/kamilla02)

Minyak satu ini punya khasiat membantu penyembuhan luka serta mengatasi masalah kulit, seperti noda hitam di wajah. Karena khasiatnya tersebut, beberapa orang percaya mengoleskan minyak biji rami dalam periode tertentu membantu menghilangkan tahi lalat.

Itu dia Urbanreaders 7 cara menghilangkan tahi lalat dengan bahan-bahan alami. Tapi ingat, penelitian ilmiah belum membuktikan kalau bahan-bahan tersebut memang bisa menghilangkan tahi lalat. 

Jadi kamu perlu konsultasi dulu pada ahlinya sebelum melakukan perawatan ini. Sebab meski berasal dari bahan alami, belum tentu bahan-bahan tersebut baik untuk kulitmu. Bisa jadi kulitmu memiliki alergi terhadap bahan alami tersebut.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait