Akibat Tabrak Motor, Jadwal Perjalanan KRL Tanah Abang-Rangkasbitung Terganggu

Jakarta - Kereta Commuter Line menabrak sepeda motor di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, pada Selasa (26/10/2021) siang.
PT KAI Commuter melalui akun resmi Twitter @CommuterLine menyampaikan, peristiwa tersebut membuat jadwal perjalanan KRL jurusan Tanah Abang-Rangkasbitung dan sebaliknya menjadi terganggu.
“KA 2051 (Parung Panjang-Tanah Abang) tertemper kendaraan sepeda motor di antara Stasiun Palmerah-Tanah Abang, saat ini KA masih dalam pengecekan,” tulis akun @CommuterLine, Selasa (26/10/2021).
Ada sejumlah KA yang harus mengubah rute perjalanan akibat insiden ini. Untuk penumpang KA 2051 (Parung Panjang-Tanah Abang) dialihkan ke KA 2059 (Rangkasbitung-Tanah Abang).
“Selamat siang. Kami informasikan untuk KA 2051 (Parung Panjang-Tanah Abang) belum bisa diberangkatkan sehubungan masih dalam proses evakuasi. Untuk pengguna KA 2051 (Parung Panjang-Tanah Abang) dialihkan ke KA 2059 (Rangkasbitung-Tanah Abang),”
Meski update terbaru proses evakuasi sepeda motor dari KA 2051 (Parung Panjang-Tanah Abang) telah selesai, namun perjalanan KA saat ini dalam proses penguraian kepadatan di lintas.
Sementara itu, KA 2052 (Tanah Abang-Rangkasbitung) dijalankan menjadi KA 2052 (Parung Panjang-Rangkasbitung) KA 2065 (Parung Panjang-Tanah Abang) perjalanan hanya sampai Stasiun Kebayoran dan kembali sebagai KA 2066 (Kebayoran-Rangkasbitung).