URtech

Meta Resmi Luncurkan Facebook Reels, Apa Aja Fiturnya?

Shinta Galih, Rabu, 23 Februari 2022 12.56 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Meta Resmi Luncurkan Facebook Reels, Apa Aja Fiturnya?
Image: Ilustrasi facebook (Freepik)

Jakarta - Reels yang sebelumnya hadir di Instagram kini resmi hadir di Facebook, Guys. Fitur baru ini tersedia di 150 negara, termasuk Indonesia, mulai hari ini (23/2/2022).

"Reels sudah menjadi format konten kami yang paling cepat berkembang sejauh ini, dan hari ini kami membuat Reels tersedia untuk semua orang di Facebook secara global," kata CEO Meta Mark Zuckerberg.

Nantinya pengguna dapat menemukan tab Reels di antara tab 'Stories' dan 'Rooms' saat membukan aplikasi Facebook. Ketika tab 'Reels' ditekan kita akan disambut tampilan sangat mirip di Instagram. Pengguna juga bisa memberikan komentar, tanda suka (like) dan berbagi video Facebook Reels.

Zuckerberg turut mengatakan pihaknya menghadirkan sederet fitur yang akan memudahkan pengguna membuat konten. Fitur pertama adalah 'Remix', pengguna bisa membuat Reels balasan berdampingan dengan Reels yang sudah pernah dibagikan kepada publik di Facebook.

Fitur kedua adalah '60- second Reels', sebuah fitur yang memungkinkan pengguna membuat video pendek dengan durasi lebih lama dari Reels biasanya yaitu dengan durasi 60 detik.  

Facebook juga akan menghadirkan fitur 'Drafts' pada Reels-nya, dengan demikian pengguna bisa berkreasi dengan lebih tenang dan bisa memilih opsi 'Simpan Sebagai Draf' di bawah tombol Simpan.  

Ada juga fitur 'Video Clipping' yang belum diluncurkan namun akan dirilis dalam waktu dekat.  Fitur ini memudahkan kreator yang gemar membagikan video rekaman langsung maupun berdurasi panjang membuat cuplikan video dan mengujinya dalam berbagai format konten video sebelum dipublikasikan kepada warganet.  

Selain keempat fitur di atas, dalam beberapa pekan mendatang Facebook juga akan meluncurkan pembaruan pada Reels agar lebih mudah ditemukan oleh warga Facebook.

Facebook juga mengumumkan cara monetisasi. Kreator bisa mendapatkan uang dari Facebook Reels berupa dua tampilan iklan overlay semi transparan di konten video Reels.

Pertama iklan dalam bentuk spanduk transparan yang terletak di bawah video Reels. Lalu ada iklan dalam bentuk stiker semi transparan yang bisa dipajang di mana saja di video Reels pengguna. 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait