URguide

5 Tips Hadiri Undangan Pernikahan Mantan

Anisa Kurniasih, Selasa, 31 Agustus 2021 13.41 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
5 Tips Hadiri Undangan Pernikahan Mantan
Image: Ilustrasi Pernikahan. (Pixabay/Pexels)

Jakarta - Mendapat undangan pernikahan memang salah satu hal yang menyenangkan, tapi bagaimana jika yang mengundang adalah mantan?

Justru, inilah momen tepat untuk menunjukkan pada sang mantan bahwa hidupmu baik-baik saja setelah berpisah darinya.

Rasa canggung, was-was hingga iri mungkin saja langsung dirasakan olehmu. Namun tak perlu khawatir, hal tersebut bukanlah sesuatu yang harus kamu hindari, guys.

Tak ada salahnya untuk tetap datang dan mengucapkan selamat di hari bahagianya. Namun, kamu perlu mempersiapkan sejumlah hal agar niat baikmu berjalan lancar dan tetap terlihat elegan.

Langsung saja simak 5 tips menghadiri pernikahan mantan yang dirangkum dari beberapa sumber berikut ini.

1. Siapkan Mental

1623733317-Ilustrasi-Pernikahan-(6).jpgSumber: Ilustrasi Pernikahan. (Pixabay/Free-Photos)

Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah menyiapkan mental. Tak dipungkiri lagi, akan ada banyak kawan yang ikut diundang dalam pernikahan tersebut. 

Jika sudah begitu, mungkin saja kamu akan menerima berbagai macam gurauan yang bisa menjadi menyakitkan untuk didengar. Untuk itu, mempersiapkan mental baik fisik maupun batin sangat diharuskan bila ingin menghadiri pernikahan mantan kekasih.

2. Berpenampilan yang Terbaik

1619595446-ANURAG1112.jpgSumber: Ilustrasi kondangan ke pernikahan (ANURAG1112/Pixabay)

Sebelum memutuskan menghadiri pernikahan mantan, jangan lupa siapkan busana terbaikmu ya guys. siapkan penampilan yang maksimal setampan atau secantik mungkin.

Dengan begitu, kamu tidak akan terlihat seperti orang merana. Ya, walaupun mungkin kamu sendiri masih belum rela jika si dia dimiliki orang lain.

3. Beri Kado Spesial

1620791691-memberi-bingkisan---freepik-master1305.jpgSumber: Kado Berdasarkan Zodiak. (Freepik/master1305)

Amplop berisi uang mungkin akan terkesan biasa saja. Nah, cobalah berikan hadiah spesial untuk kedua mempelai sebagai ucapan selamat darimu.

Tak perlu kado yang harganya mahal. Sederhana saja, namun yang bermakna. Bisa juga ditambah dengan menulis kartu ucapan.

Tapi, jangan sampai curhat panjang lebar ya di surat itu. Tuliskan bahwa kamu sangat bahagia karena dia telah menemukan orang yang tepat.

4. Menjaga Sikap

1605748356-pesta.jpgSumber: Ilustrasi pesta (Freepik)

Ingat ya guys bahwa kalian sudah putus. Jadi, kamu wajib menjaga sikap dan berempati pada istrinya. Bukan hanya soal sopan-santun pada umumnya, tapi juga sikapmu pada mantan. 

Jangan sampai kamu menunjukkan perhatian padanya, apalagi perhatian berlebihan yang tidak perlu. Misalnya kalau bajunya kena tumpahan minuman atau dia kelihatan lelah.

5. Bawa Partner Kondangan

1613268972-makan-malam-romantis.jpgSumber: Ilustrasi makan malam romantis. (Freepik)

Tips terakhir yang perlu disimak dan cukup penting yaitu jangan datang sendirian guys!

Sebisa mungkin jangan sampai datang ke acara pesta pernikahan sang mantan seorang diri. Alih-alih dapat membuat diri serta hati bisa semakin nggak karuan tentunya. 

Sebaiknya datang bersama teman, pacar baru atau gebetanmu! Di acara pernikahan mantan kamu jadi terlihat lebih elegan, ceria, dan percaya diri karena kamu tidak datang seorang diri ke sana.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait