URstyle

Pakai Pre Serum dalam Rangkaian Skincare, Apa Manfaatnya?

Deandra Salsabila, Sabtu, 2 Oktober 2021 20.24 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Pakai Pre Serum dalam Rangkaian Skincare, Apa Manfaatnya?
Image: Rangkaian produk serum Bio Beauty Lab (Bio Beauty Lab)

Jakarta - Banyaknya pilihan akan produk perawatan wajah terkadang membuat kita bingung untuk memilih produk dan jenis skincare. Selain itu, beberapa yang orang justru masih tidak tahu bagaimana tahapan pemakaian skincare yang benar dan jenis produk seperti apa yang sebaiknya digunakan.

Umumnya, beberapa orang sering bertanya kenapa harus pakai pre-serum? Jenis serum dengan kandungan seperti apa sih yang dibutuhkan kulit wajah? Produk serum apa yang tepat untuk dijadikan layering serum? Agar kamu tidak bingung, berikut adalah ini hal yang mungkin akan menjawab pertanyaan dan rasa penasaranmu selama ini.

Pemakaian pre-serum bertujuan untuk mempersiapkan kulit sebelum pemakain skincare. Maka, penyerapan skincare akan bekerja lebih maksimal daripada ketika kamu tidak menggunakan produk pre-serum sama sekali. Pemakaian pre-serum juga dapat digunakan sebagai pengganti moisturizer yang melembabkan atau dipakai bersamaan.

Selain itu, untuk serum terdapat hal yang perlu diperhatikan, seperti apa saja jenis kandungan yang terdapat di dalamnya. Apakah sesuai dengan kebutuhan kulit, dan apa saja manfaat yang dimiliki. Maka, kamu perlu mengecek lagi berapa persen kandungan zat aktif yang dimiliki dan bagaimana serum tersebut akan bekerja pada perawatan kulit wajah.

Salah satu brand lokal, yaitu Bio Beauty Lab memiliki produk-produk sesuai kebutuhan tersebut. Untuk produk Pre-serum, Phyto Power Essence menjadi salah satu yang paling cocok digunakan karena diformulasikan untuk semua jenis kulit. 

Produk ini dapat digunakan sebagai base sebelum menggunakan serum dan memiliki manfaat untuk mempersiapkan kulit menerima perawatan lain. Kandungan phytoliquid ginseng-nya juga membantu melembabkan kulit wajah dan niacinamide-nya membuat kulit tampak lebih cerah. Karena ditujukan untuk mempersiapkan kulit sebelum pemakaian serum, Phyto Power Essence ini sebaiknya digunakan setelah mencuci wajah.

“Jadi point paling penting yang tak boleh salah pilih, dengan segudang manfaat dan kandungan 75% zat aktif yang dimilikinya, Luxurious Facial Oil Serum patut jadi pilihan. Jangan takut dan berpikir jika produk face oil ini akan membuat kulit wajahmu makin berminyak. Tentu saja tidak! Karena selain memperhatikan kegunaan, produk ini juga dibuat dari bahan-bahan alami yang justru membantu membuat kulit lebih lembab sebagaimana moisturizer bekerja,” kata Anne Brand Manager Bio Beauty Lab dalam keterangan pers yang diterima Urbanasia, Sabtu (2/10/2021).

Kandungan bahan-bahan alami yang anti-oksidan dalam Evening Primrose Oil diklaim dapat membuat kulit membentuk keseimbangan hormon, sehingga mencegah munculnya jerawat.

Sedangkan, anti-microbial dan anti-aging dalam Rosehip Seed Oil berfungsi untuk mengatasi tanda-tanda penuaan dan pigmentasi. Di dalamnya, terdapat pula Squalane Oil yang cocok untuk segala jenis kulit wajah. Maka, kamu tidak perlu khawatir atau takut jika produk ini tak cocok untukmu.

Sebagai tahap akhir yang akan menyempurnakan kinerja produk skincare yang kamu pakai. Kamu perlu memilih layering penutup yang sesuai, seperti Acne Treatment Face Oil yang dibuat khusus untuk para perawatan kulit yang fokus pada jerawat. 

Face oil yang juga memiliki kandungan Jojoba Oil pelembab sebagaimana moisturizer ini memiliki manfaat untuk mengontrol produksi minyak berlebih pada wajah. Selain itu, ada juga Grapeseed Oil yang membersihkan komedo sekaligus mengecilkan pori-pori wajah, mengatasi breakout dan menyamarkan noda bekas jerawat yang membandel. 

Tak hanya itu, terdapat pula Vitamin E sebagai pelembap kulit, untuk mengatasi penuaan dini, akibat sinar matahari. Melaui serum ini, bakteri penyebab jerawat bisa diatasi, dan kotoran penyumbat pori-pori terangkat dari wajah. 

“Buat kamu yang ingin mencoba Bio Beauty Lab ini nggak perlu khawatir karena aman sudah terdaftar di BPOM dan free paraben juga Free Fragrance. Jangan takut untuk pakai face oil karena banyak manfaat yg bisa kalian dapetin untuk wajah kulit kalian. Untuk saat ini kita melalui online shopee, website, whatsapp dan DM Instagram” tutupnya.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait