URnews

Roundup 5 September: Coki Pardede Rehab hingga Tambahan Medali Paralimpiade

Urbanasia, Minggu, 5 September 2021 20.15 | Waktu baca 4 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Roundup 5 September: Coki Pardede Rehab hingga Tambahan Medali Paralimpiade
Image: Leani Ratri Oktila dan Hary Susanto Paralimpiade Tokyo 2020 (Foto: Twitter @BWFMedia)

Jakarta - Berita tentang kasus narkoba yang menjerat komika Coki Pardede masih menarik perhatian netizen. Coki sudah dibawa ke Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur pada Sabtu (4/9/2021) malam setelah asesmen pengajuan rehabilitasinya diterima oleh Mapolres Metro Tangerang Kota.

Berita menggembirakan buat seluruh rakyat Indonesia hari Minggu (5/9/2021) ini datang dari Yoyogi National stadium di Tokyo, tempat atlet Paralimpiade Indonesia meraih tambahan medali dari bulutangkis. Indonesia akhirnya finis di posisi ke-43 yang merupakan pencapaian terbaik selama dua dekade lebih. Simak berita lainnya yang nggak kalah menarik di Roundup Top 5 News Urbanasia ini.

Baca Juga : Roundup 4 September: Petisi Boikot Saipul Jamil hingga Coki Minta Maaf

1. Pencuri Data PeduliLindungi Ditangkap Polisi, Ini 5 Fakta-faktanya

1630847364-PeduliLindungi.jpgSumber: Aplikasi PeduliLindungi (Foto: Kominfo)

Polda Metro Jaya menangkap empat pelaku pembobolan data atau akses ilegal aplikasi PeduliLindungi. Dari empat orang, salah satunya merupakan pegawai kelurahan Kapuk Muara berinisial HH (23). HH inilah yang bertindak melakukan pencurian data kependudukan, bekerja sama dengan rekannya, FH (23), membuat dan menjual sertifikat vaksin kepada publik.  Tersangka FH bertugas sebagai marketing untuk mempromosikan jasa ilegal mereka.

Polisi saat ini masih memburu 93 orang yang membeli sertifikat vaksin palsu dari tersangka HH dan FH. Baru dua orang pembeli sertifikat vaksinasi yang tertangkap, AN (21) dan DI (30). Mereka berdua membeli sertifikat vaksinasi palsu dari FH dan HH melalui Facebook. Keduanya membayar Rp 350 ribu dan Rp 500 ribu untuk sertifikat vaksinasi palsu tersebut.

2. Terduga Pelaku Perundungan KPI Buka Suara, Mengaku Drop dan Trauma

1630808096-Kantor-KPI.jpgSumber: Kantor KPI (Istimewa)

Salah satu terduga pelaku perundungan di kantor KPI Pusat buka suara di akun media sosial pribadinya. Pelaku berinisial TK ini meminta maaf sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat Indonesia atas kasus yang sedang ditindaklanjuti pihak berwenang. 

Postingan tersebut diunggah kembali oleh salah satu warganet melalui akun twitter @DiajengLrst. Warganet lain pun beramai-ramai memberikan komentar terhadap kasus perundungan di KPI Pusat ini.  Salah satu warganet pun merasa tidak menyangka kasus seperti ini terjadi di lingkungan kerja yang harusnya diisi manusia dewasa.

3. Indonesia Raih Dua Emas di Paralimpiade Tokyo 2020

1630846045-twitter-E-gOZ5jUUAcBSCM.jpgSumber: Presiden Jokowi memberikan selamat kepada peraih medali emas Paralimpiade Tokyo 2020 (twitter @asianparalympic)

Indonesia menutup kiprahnya di Paralimpiade Tokyo 2020 dengan mantap. Dua medali emas berhasil diraih di cabor bulutangkis.
Medali emas kedua didapat di nomor ganda campuran SL3-SU5. Pada laga final, Minggu (5/9/2021), di Yoyogi National stadium, Indonesia menurunkan Leani Ratri Oktila berpasangan dengan Hary Susanto.

Fredy Setiawan meraih perunggu di nomor tunggal putra kelas SL4 usai mengalahkan Tarun asal India 21-17 dan 21-11.
Sementara di nomor tunggal putri SL4, Leany gagal meraih emas setelah kalah dari Cheng He Fang di final dengan tiga gim ketat, 19-21, 21-17, 16-21. Indonesia kini total mengumpulkan dua medali emas, tiga perak, dan empat perunggu untuk ada di posisi ke-43. 

4. Asesmen Diterima, Coki Pardede Resmi Jalani Rehabilitasi di RSKO Cibubur 

1630808103-Coki-Pardede-Jalani-Rehabilitasi-04092021-fzn-5.jpgSumber: Coki Pardede (kiri) saat dibawa untuk menjalani rehabilitasi di Rumah Sakit Ketergantun Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jakarta Timur. (ANTARA)

 

Komika Coki Pardede dibawa ke Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jakarta Timur untuk menjalani rehabilitasi akibat kasus penyalahgunaan narkotika jenis sabu. Pemilik nama asli Reza Pardede itu dibawa usai menjalani asesmen pengajuan rehabilitasi di Mapolres Metro Tangerang Kota, Tangerang Banten, Sabtu (4/9/2021).

"Ada permohonan rehabilitasi kemudian kita lakukan asesmen terhadap CP dan W (Wely). Setelah asesmen kita lakukan rehabilitasi, tadi (kemarin) sore asesmennya," kata Kasat Narkoba Polres Metro Tangerang Kota  AKBP Pratomo Widodo di kantornya, Sabtu (4/9/2021) malam.  "Jadi malam ini (kemarin malam) CP dan W kita lakukan rehabilitasi," lanjutnya.

5. Angga Sasongko Hentikan Distribusi Filmnya dari TV yang Undang Saipul Jamil 

Angga Dwimas Sasongko di Gala Premiere NKCTHI Surabaya2.jpgSumber: Sutradara NKCTHI, Angga Dwimas Sasongko di Gala Premier NKCTHI Surabaya (Nivita Saldyni/Urbanasia)

Selain oleh netizen, reaksi tak setuju munculnya Saipul Jamil di televisi juga diutarakan sutradara dan produser, Angga Sasongko lewat Twitter pribadinya. Angga Sasongko selaku CEO Visinema Group mengumumkan bahwa kerja sama yang seharusnya terjalin dengan stasiun televisi terkait telah dihentikan.

Hal itu membuat dua film Visinema Pictures, 'Nussa' dan 'Keluarga Cemara' batal tayang di televisi terkait. Keputusan tersebut diambil, Angga menjelaskan, karena menilai bahwa pihak stasiun televisi terkait telah menunjukkan nilai yang tidak sejalan dengan pihaknya, yakni memberikan tayangan ramah anak.

 

 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait