URguide

5 Cara Atasi Kebiasaan Menunda Pekerjaan

Elga Nurmutia, Rabu, 3 November 2021 22.14 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
5 Cara Atasi Kebiasaan Menunda Pekerjaan
Image: Ilustrasi menunda pekerjaan (Freepik/drobotdean)

Jakarta - Berdasarkan ranah dunia psikologi, rupanya orang yang sering menunda sesuatu ini memiliki kecenderungan berpikir bahwa mereka butuh waktu yang banyak dalam menyelesaikan sebuah pekerjaan. 

Rupanya kebiasaan yang satu ini memiliki keterkaitan dengan pandangan seseorang melihat tugas tersebut, apa hal itu terasa sulit ataupun tidak, maka seseorang tersebut menjadi tidak bersemangat. 

Hal ini disebabkan begitu berhubungan dengan cara mengelola waktu dan juga alasan psikologi. Bukan hanya itu, menunda pekerjaan pun dapat diperburuk dikarenakan sistem sekolah atau kantor yang memberikan tuntutan pada pelajar dan pegawainya untuk mendapatkan nilai yang tinggi.

Selain itu, menunda pekerjaan atau procrastinating menjadi sebuah kebiasaan yang sulit diubah bagi sebagian orang.

Kali ini, Urbanasia akan membagikan 5 cara mengatasi kebiasaan menunda pekerjaan dari berbagai sumber, sebagai berikut.

1. Membuat Daftar Prioritas

1627719071-ilustrasi-WFH-Pixabay-Free-Photos.JPGSumber: Ilustrasi WFH. (Pixabay/Free-Photos)

Dalam mengatasi untuk tidak menunda pekerjaan kamu dapat membuat daftar prioritas. Kamu bisa membuat apa daftar yang perlu dikerjakan, mulai dari tanggal, pengumpulan atau deadline, bahkan penyuntingan terakhir.

Setiap tugas ini mempunyai tingkat kesulitan berbeda, sehingga lebih baik jika kamu mempercepat mengerjakan  tugas 2-3 hari sebelum hari pengumpulan tiba.

2. Mengelola Waktu dengan Baik

1618228584-wfh---freepik.jpgSumber: WFH saat puasa. (Freepik)

Kamu juga perlu mengelola waktu dengan baik agar dapat mengatasi kebiasaan buruk dalam menunda pekerjaan.

Manajemen waktu yang kurang baik ini merupakan salah satu penyebab pekerjaan menjadi numpuk. Jika dapat mengelola waktu dengan baik akan membantu kamu dari sifat procrastinate pada diri kamu.

3. Carilah Motivasi

1614346588-tips-wfh---freepik-master1305.jpgSumber: Ilustrasi Work From Home. (Freepik)

Rupanya, bagi yang suka menunda pekerjaan perlu mencari alasan agar bisa termotivasi. Kamu bisa mencari suatu alasan agar mendapatkan motivasi dan juga mampu meraih pikiran positif, produktif, dan menginginkan hasil yang memuaskan. 

4. Menghargai Usaha dari Diri Sendiri

1614346632-tips-wfh---freepik-gpointstudio.jpgSumber: Ilustrasi Work From Home. (Freepik)

Kamu tidak boleh melupakan usaha sendiri, maka perlu dihargai. Hal itu merupakan salah satu upaya agar tidak menunda pekerjaan.

Ketika sudah bisa menghilangkan hal yang menghambat pekerjaan, boleh memberikan kesempatan agar bisa bahagia bagi diri sendiri.

5. Realistis

1614346546-tips-wfh---freepik.jpgSumber: Ilustrasi Work From Home. (Freepik)

Kamu perlu realistis ketika mengerjakan pekerjaan, hal tersebut mampu mengatasi sifat menunda pekerjaan. Setidaknya, dengan menjadi seseorang yang realistis akan lebih fokus menjadi lebih baik daripada sempurna.

Nah, itu dia informasi yang dapat Urbanasia sampaikan. Semoga bermanfaat bagi Urbanreaders!

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait